3 Cara Mengatasi Jerawat Punggung, Penting Kenali Penyebabnya!

Jerawat punggung
Sumber :
  • Freepik

Cerita Kita – Salah satu area yang kerap kali dihinggapi jerawat bukanlah di area wajah, namun punggung juga bisa ditumbuhi jerawat loh.

 

Mungkin sebagian orang ada yang juga pernah mengalami tumbuhnya jerawat di area punggung. Selain itu, punggung mempunyai resiko berjerawat karena memiliki kelenjar minyak dan terdapat folikel rambut. 

 

Umumnya jerawat timbul karena pori-pori kulit tersumbat oleh sel kulit mati dan minyak alami tubuh atau sebum. 

 

Disamping itu, bisa jadi ada faktor lain yang menyebabkan timbulnya jerawat di punggung. Seperti perubahan hormon, stres, efek samping obat-obatan, bahkan sampai kurangnya menjaga kebersihan kulit.