Air Terjun Dlundung, Rahasia Alam Di Mojokerto

Air terjun Dlundung Trawas Mojokerto
Sumber :
  • @hadnys/Instagram

Meskipun memiliki ketinggian sekitar 14 meter, bermain di bawah Dlundung Waterfall sendiri cukup aman, mengingat arus airnya tidak terlalu kuat. Disamping itu, untuk menuju ke destinasi wisata di Trawas tersebut, akses jalannya juga sudah memadai dan mudah dijangkau. Biasa disebut coban Dlundung, airnya yang jernih juga mengundang mata untuk segera menikmati dengan terjun dan mandi di air terjun ini. 

 

Sedangkan untuk fasilitas publik anda tidak perlu khawatir karena air terjun Dlundung sudah dilengkapi dengan fasilitas publik seperti tempat parkir luas, Mushalla, Toilet bahkan Ruang kesehatan. Selain itu juga ada taman disekitar air terjun seperti taman Kelinci Dlundung. Ditaman tersebut tersedia tempat bermain anak-anak dilengkapi rumah-rumah kelinci yang lucu. Sehingga mereka bisa bermain bersama kelinci sambil mengeksplorasi alam. 

 

Jalan setapak berupa jembatan juga bisa menjadi spot foto selfie dengan berbagai karangan bunga di sekitar jembatan yang terbuat dari bambu tersebut. Ada juga kincir angin yang berdiri sebagai dekorasi keindahan taman.