Survei LKPI: Bursah Zarnubi-Widia Ningsih Semakin Unggul dalam Pilkada Lahat 2024

Pengundian nomor urut Pilkada Kabupaten Lahat 2024
Sumber :

Lahat – Hasil riset Pilkada Lahat 2024 dilakukan Lembaga Kajian Pemilu Indonesia (LKPI) untuk kedua kalinya menunjukkan, Paslon nomor urut 2, Bursah Zarnubi-Widia Ningsih semakin unggul dalam segala simulasi untuk mengukur elektabilitas.

Direktur Eksekutif LKPI Togu Lubis mengatakan, ini artinya Pilkada Kabupaten Lahat sudah tampak pemenangnya. "Survei untuk mengukur tingkat keterpilihan ketiga pasangan Cabup dan Cawabup Lahat dilakukan dengan tiga simulasi," ujar Togu dalam keterangannya, Senin 18 November 2024

Pertama, lanjutnya, dengan simulasi pertanyaan terbuka (Top of Mind) kepada responden dengan pertanyaan "Jika Pilkada Lahat digelar hari ini ,siapa Cabup dan Cawabup Lahat yang akan anda pilih? 

Hasil survei mencatatkan paslon nomor urut 2, Bursah Zarnubi-Widia Ningsih. (36,4%), Paslon nomor urut 3, Lidyawati-Haryanto (28,7%), Paslon nomor urut 1, Yulius Maulana-Budiarto (25,8%), dan tidak menjawab 9,1%.

Kedua dengan simulasi tertutup mengunakan kuisioner diberi pertanyaan "Jika Pilkada Lahat digelar hari ini ,dari ketiga Cabup dan Cawabup Lahat mana yang akan anda pilih pada hari pencoblosan nanti? 

Hasilnya, tercatat untuk Paslon nomor urut 2, Bursah Zarnubi-Widia Ningsih dipilih sebanyak (39,7%), Paslon nomor urut 3, Lidyawati-Haryanto dipilih (30,4%), Paslon nomor urut 1 Yulius Maulana-Budiarto (26,1%), sedangkan yang tidak memilih (3,8%)

Ketiga dengan simulasi mengunakan 1480 duplikat surat suara yang disodorkan pada 1480 responden hasil perhitungan surat suara. Hasilnya Paslon nomor urut 2, Bursah Zarnubi-Widia Ningsih meraih 608 suara, Paslon nomor urut 3, Lidyawati-Haryanto meraih 419 suara, Paslon nomor urut 1, Yulius Maulana-Budiarto meraih 408 suara, dan 45 surat suara tidak tercoblos.