Wednesday Cetak Rekor Jam Tonton Terbanyak Kalahkan Stranger Thing 4

Serial Wednesday
Sumber :
  • Instagram / Wednesdaynetflix

Cerita KitaWednesday berhasil pecahkan rekor dan geser Posisi Stranger Things 4 untuk serial Netflix berbahasa Inggris dengan jam tayang terbanyak di minggu pertama. 

Profil Jo Ah Ram Dokter Cantik dan Galak di Drama Doctor Cha, Ternyata Dulunya Idol

Tayang perdana pada 23 November 2022, Wednesday telah ditonton sebanyak 341.200.000 jam selama periode 21-27 November 2022. Angka tersebut mengalahkan serial Stranger Things yang mencetak rekor dengan penayangan sebanyak 335.010.000 jam di minggu pertama. 

Selain itu, film yang dibintangi oleh Jenna Ortega ini juga berhasil menduduki Top 10 di 93 Negara dan menempati posisi ke-1 di 83 Negara. Beberapa aktor lain seperti Gwendoline Christie, Riki Lindhome, Christina Ricci hingga Jamie McShane turut memeriahkan serial yang diproduseri oleh Tim Burton di Netflix ini. 

Profil Lee Je Hoon Si Aktor Tampan yang Curi Perhatian di Drama Taxi Driver

Berkisah tentang Wednesday Addams yang merupakan anak dari Gomez dan Morticia Addams.  Wednesday yang introvert dan telah beberapa kali pindah sekolah kemudian dikirim ke sekolah asmara bernama Nevermore Academy usai insiden Piranha. 

Nevermore Academy sendiri adalah sekolah khusus monster dan tempat dimana orangtuanya dulu pernah belajar. Wednesday yang awalnya menunjukkan penolakan akhirnya bertahan karena keinginannya memecahkan misteri pembunuhan berantai dengan monster yang berbahaya di Nevermore.

Fakta Drama Korea Taxi Driver 2 - Serial Terbaru yang Wajib Ditonton

Kepribadian protagonis dan eksentrik Wednesday Addams diantara outcast lain menjadikannya murid menonjol sebab latar belakang sebagai keluarga Addams. 

Cerita petualangan misteri yang berfokus pada pengalaman supranatural Wednesday dalam memecahkan kasus dengan plot yang unpredictable membuat serial ini banyak digemari bahkan lebih dari 50 juta rumah tangga yang menyaksikan Wednesday sejak tayang perdana di Netflix.