Prabowo Bawa Sentimen Positif, Tarif AS Turun Picu Optimisme Pasar RI

Prabowo Subianto
Sumber :

Jakarta — Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto mendapat sentimen positif dari pelaku pasar usai kesepakatan tarif dagang 19 persen yang diberlakukan AS. Laporan terbaru Trimegah Sekuritas menyebut sejumlah faktor yang menunjukkan arah kebijakan pemerintah saat ini dalam mendukung pemulihan ekonomi nasional.

Warganet AS Malah Kritik Trump soal Tarif RI 19%, Anggap Kalah Negosiasi dengan Prabowo

Dalam riset bertajuk “Indonesia’s Macro Tailwinds Are Here”, Trimegah menyoroti AS yang menetapkan tarif ekspor terhadap Indonesia jadi 19 persen dari sebelumnya 32 persen. Kebijakan AS itu beri dorongan langsung terhadap ekspor dan sentimen pasar.

AS menetapkan tarif yang lebih rendah dari perkiraan, memberi dorongan pada ekspor dan sentimen pasar. Bank Indonesia juga akhirnya memangkas suku bunga. Ditambah stabilnya rupiah dan tanda-tanda awal belanja pemerintah yang mulai meningkat sejak Juni, semuanya menjadi landasan kuat,” demikian keterangan Trimegah dalam laporan tertanggal 17 Juli 2025.

Kongres PSI di Solo Bakal Dihadiri Prabowo dan Gibran, Ini Agendanya

Ilustrasi Ekspor-Impor

Photo :
  • -

Trimegah juga melaporkan kesiapan peningkatan program Makan Bergizi Gratis (MBG) oleh pemerintah pada Agustus sebagai katalis penting yang bisa memperkuat permintaan domestik. Dari ulasannya, belanja fiskal mulai menunjukkan pergerakan sejak Juni. Kondisi itu jadi sinyal awal dari dukungan riil pemerintah terhadap ekonomi rakyat.

Jika momentum ini terus berkembang dalam beberapa bulan ke depan. Bisa jadi inilah dorongan lanjutan yang akhirnya menyalakan api di bawah permintaan domestik,” lanjut keterangan Trimegah.

Trimegah juga menyinggung investor asing yang masih bersikap hati-hati karena tercatat arus keluar mendekati Rp1 triliun. Menurut Trimegah, investor domestik, baik ritel maupun institusi saat ini jadi tulang punggung pasar saham Indonesia.

Halaman Selanjutnya
img_title