Pj. Gubernur Sumut sebut Media Center PON XXI Lebih Baik dari Media Center Olimpiade Paris

Media Center PON XXI
Sumber :

Medan – Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Prabunindya Revta Revolusi mengapresiasi penilaian sejumlah pihak yang menilai Media Center Kominfo pada gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 yang ada di dua kota, Banda Aceh dan Medan yang terbaik sepanjang sejarah PON. Bahkan dikatakan lebih baik dari Media Center Olimpiade Paris lalu.

Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Banjir Apresiasi Saat Evaluasi Kinerja di Kemendagri

Dirjen IKP menegaskan, dukungan media center merupakan komitmen Kementerian Kominfo dalam menyukseskan event olahraga terbesar di tanah air, dengan memberikan layanan tata kelola informasi dan komunikasi terbaik.

"Ini adalah bentuk komitmen kami untuk turut menyukseskan PON XXI Aceh-Sumut 2024, seperti halnya yang telah kami lakukan pada gelaran PON sebelumnya termasuk berbagai event nasional dan internasional lainnya," kata Prabunindya Minggu, 15 September 2024.

Tim Gabungan TNI-Polri Gerebek Barak Narkoba di Langkat, Puluhan Tersangka Diamankan

Penyediaan fasilitas media center dikatakan Dirjen IKP berfokus pada kemudahan akses informasi serta kenyamanan bagi para jurnalis yang melakukan peliputan.

Kementerian Kominfo menyediakan media center dengan standar yang sama di dua lokasi utama, yakni di Banda Aceh dan Medan. Bersama media center satelit yang juga didukung oleh Kementerian Kominfo, media center utama ini menjadi pusat informasi dan komunikasi kegiatan PON XXI 2024. Keduanya dilengkapi dengan fasilitas yang mumpuni, jaringan internet cepat, dan area kerja yang nyaman untuk para jurnalis yang meliput.

Kodam I/BB Aktifkan Tim Patroli Motoris Anti Begal di Kota Medan

"Kami memastikan bahwa jurnalis dapat dengan mudah mengakses informasi dan menghasilkan konten yang relevan secara cepat dan akurat. Ini adalah salah satu prioritas utama kami," ujar Dirjen IKP.

Keberadaan media center, katanya, bukan hanya para jurnalis yang diuntungkan, tetapi juga masyarakat yang dapat dengan mudah mengakses informasi terkini terkait pelaksanaan PON XXI. Fasilitas yang tersedia di media center, seperti ruang konferensi pers, area kerja yang luas, hingga dukungan teknis lainnya, membuat proses peliputan menjadi lebih lancar dan efisien.

Halaman Selanjutnya
img_title