Resep Curry Rice ala Bintang Lima, Menu Sehat dengan Harga Kaki Lima

Menu Curry Rice yang disediakan di Kantin Kendal
Sumber :

Jakarta – Harry Ibrahim, yang akrab disapa Ibra, adalah chef di balik menu curry rice yang tengah viral. Sebelumnya, Chef Ibra bekerja di restoran bintang lima, yaitu Ruang Tengah Café di Sarinah, Thamrin, sejak 2016 hingga 2020.

GAPMMI Dukung Penuh Pemerintah Tingkatkan Ekonomi sektor Usaha Makanan dan Minuman

Pada tahun 2021, Chef Ibra pindah ke Kantin Kendal. "Suasana bekerja di Kantin Kendal sangat menyenangkan. Tim di sini sudah seperti keluarga kedua bagi saya," ujar Chef Ibra kepada awak media, Rabu, 13 November 2024.

Kantin Kendal beroperasi setiap hari Senin hingga Sabtu, mulai pukul 07.00 hingga 20.00 WIB. Terletak sekitar 400 meter dari Stasiun Sudirman, kantin ini memiliki keunggulan utama, yaitu harga yang terjangkau. 

Kepala Dapur Jamin Higienitas Makanan dalam Program Makan Bergizi Prabowo

"Kantin Kendal juga memiliki ruang yang luas dan nyaman untuk bekerja. Ditambah lagi, ada live music setiap Selasa dan Kamis malam. Selain itu, menu favorit kami juga tersedia melalui layanan GoFood, GrabFood, dan ShopeeFood," tambah Chef Ibra.

Seperti halnya di Ruang Tengah Café, Chef Ibra meracik menu-menu populer yang digemari pelanggan. Menu andalan lain di Kantin Kendal antara lain mie ayam dan berbagai pilihan menu prasmanan yang berganti setiap harinya. 

Sensasi Mencicipi Lezatnya Makanan ala Barat di Lavier Lounge Morazen Surabaya

Dengan variasi menu yang selalu baru, pelanggan tidak akan bosan datang ke sini. Kantin ini dimiliki oleh pengusaha muda Rayhan Christian Siego, dan berlokasi di Jalan Kendal No. 1, Menteng.

Salah satu menu favorit di Kantin Kendal adalah curry rice yang disajikan dengan berbagai pilihan lauk, antara lain Sambal Sotong Set, Chicken Cutlet Set, Fried Fish Set, Fried Chicken Drumstick Set, dan Fried Prawn Set. 

Halaman Selanjutnya
img_title