Bison Indonesia Gelar Doa Bersama untuk 3 Polisi yang Tewas Ditembak Oknum TNI
Tangerang – Barisan Intelektual Strategi Objektivitas Nasional (Bison) Indonesia menggelar santunan anak yatim di Margamulya, Mauk, Tangerang, Minggu, 23 Maret 2025.
Ketua Umum Bison Indonesia, Ginka Febrianti Ginting mengatakan selain santunan, pihaknya juga menggelar tebus murah untuk kaum duafa.
"Hari ini bison Indonesia melakukan agenda tebus murah kami menyediakan 1700 paket sembako dan santunan anak yatim," kata Ginka.
Dia menjelaskan warga sudah mendapatkan paket sembako yang berisi minyak goreng, gula, dan mie instan.
"Kami berharap dengan ini bisa membantu warga sekitar terutama di bulan ramadan ini," lanjutnya.
Dia juga menjelaskan acara itu sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat sekitar.
"Ini bentuk kepedulian kami semua. Terutama untuk masyarakat yang kurang mampu dan anak yatim. Semoga ini bisa mengurangi sedikit beban mereka," tuturnya.